Warung Bebas

Senin, 04 Juni 2007

Manfaatkan Herbal Berkualitas untuk Sirkulasi Darah

Selasa, 08 Mei 2007



Makin bertambah usia seseorang, makin menurun kondisi kesehatannya. Apalagi bagi mereka yang jarang dan bahkan tidak pernah berolahraga.

Usia yang kian bertambah juga berpengaruh pada kurangnya daya elastisitas pembuluh darah. Ini peristiwa alami. Sayangnya, kondisi demikian pada saat ini juga dialami oleh orang-orang yang masih muda.

Penyebabnya bermacam. Bisa karena gaya hidup tidak sehat, seperti merokok, mengonsumsi makanan berlemak, kurang olahraga, kurang istirahat, dan polusi sehingga berpengaruh pada timbulnya plak dan lemak pada dinding pembuluh darah dan aliran darah tidak lancar.

Sirkulasi darah buruk apabila darah yang mengandung oksigen yang membawa kehidupan penting tidak dapat beredar ke seluruh bagian tubuh.

Penyebab lain adalah radikal bebas yang merusak sistem sirkulasi, kurang nutrisi yang sesuai kebutuhan, dan toksin-toksin dalam tubuh. Jika kita tidak mengonsumsi cukup vitamin, mineral, asam amino, dan asam lemak esensial, maka urat nadi, arteri, dan pembuluh kapiler bisa pecah sehingga menyebabkan sirkulasi darah buruk.

Akibatnya, berbagai penyakit siap menyerang. Di antaranya hipertensi, serangan jantung, stroke, dan kerusakan fungsi ginjal (gagal ginjal). Kalau sudah terserang salah satu atau komplikasi dari penyakit tersebut yang repot adalah mengurusi pengobatan dan perawatannya. Berapa rupiah harus dikeluarkan untuk berobat, dan energi serta waktu yang dihabiskan.

Herbal berkualitas
Sebenarnya ada cara murah mengindari penyakit-penyakit tersebut. Yakni, dengan menjalani pola makan sehat, olahraga teratur dan terukur, cukup istirahat dan menjaga sirkulasi darah agar tetap lancar.

Ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk membantu masalah sirkulasi darah. Salah satunya dengan mengonsumsi herbal berkhasiat membantu melancarkan sistem sirkulasi darah.

Telah lama dunia medis mengenal herbal sebagai tanaman berkhasiat obat tertentu. Masyarakat pun secara turun-temurun memanfaatkannya untuk pengobatan penyakit tertentu.

Untuk membantu meningkatkan sirkulasi darah ada sejumlah herbal yang dikenal. Salah satunya Hawthorn (Crataegus monogyna, Crataegus laevigata, Crataegus oxyacantha). Hawthorn dikenal bisa membantu melebarkan pembuluh darah koroner, dan membantu menurunkan tekanan darah, serta menurunkan tingkat kandungan lemak dalam darah.

Dalam sejarah, tanaman Hawthorne disebutkan telah membantu memperpanjang usia mantan Presiden Rusia Leonid Brechnev sampai 10 tahun. Masyarakat Rusia tahu banyak tentang pengobatan herbal.

Menurut referensi, Hawthorne adalah pengatur ritme jantung, meningkatkan kekuatan kontraksi sehingga darah yang keluar dari jantung bertambah, dan sekaligus sebagai penguat otot-otot jantung. Dengan demikian, tanaman ini bisa dimanfaatkan untuk melindungi jantung dari hipertensi

Menurut Prof Sumali Wiryowidagdo dari Pusat Studi Obat Bahan Alam Departemen Farmasi FMIPA Universitas Indonesia, daun, bunga, dan buah Hawthorne sudah lama digunakan dalam pengobatan.

Kandungan aktif daunnya adalah flavonoid vitexin, vitexin-4-rhamnosida, kuersetin dan glikosida kuersetin seperti hiperosida, rutin, vicentin dan orientin. Buahnya mengandung prosianidin bersama-sama flavonoid terutama hiperosida.

Herbal lainnya adalah Ginkgo biloba, yang dikenal luas atas kemampuannya untuk meningkatkan daya ingat karena meningkatkan aliran darah ke otak. Di Jerman Gingkgo digunakan oleh para dokter untuk merawat varicose veins (pembuluh darah mekar).

Ekstrak ginkgo juga bisa meningkatkan aliran darah dan menguatkan pembuluh darah, dan bersifat antiinflamasi, menambah alirah darah ke hati, dan mengurangi permintaan oksigen koroner.

Tanaman lain yang bisa mendatangkan khasiat membantu sirkulasi darah adalah garlic (bawang putih), Morinda citrifolia (buah mengkudu), dan Lemon Balm (Melissa officinalis).

Riset modern menunjukkan bahwa mengonsumsi garlic (bawang putih) secara teratur bisa menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Biji berwarna putih itu bisa membersihkan darah, menyehatkan jantung dan sistem sirkulasi, membantu mencegah penyakit jantung, membantu mengatasi tekanan darah tinggi dan mengurangi risiko aterosklerosis (penyakit degeneratif arteri yang ditandai dengan penebalan dinding arteri bagian dalam akibat penebalan bahan-bahan berlemak).

''Tanaman herbal berkhasiat karena memiliki senyawa kimia bioaktif dan menghasilkan efek farmakologi. Efek farmakologi itulah yang sering dimanfaatkan sebagai suplemen yang membantu kesehatan manusia,'' kata Prof Sumali.

Bagi masyarakat yang hidup di kota-kota besar dan sibuk dengan berbagai aktivitas, mencari tanaman-tanaman tersebut tentu akan kesulitan. Untuk memudahkan mereka tanaman herbal berkhasiat pelancar sirkulasi darah itu dibuat dalam bentuk ekstrak dan disajikan berupa soft capsule (kapsul lunak).

Dan, untuk hasil terbaik, selain mengonsumsi suplemen dari herbal berkualitas juga diimbangi dengan perubahan gaya hidup.

( cis )
Sumber :http://republika.co.id/suplemen/cetak_detail.asp?mid=2&id=292396&kat_id=105&kat_id1=150



HERBAL INDONESIA YG DIREKOMENDASIKAN UNTUK MEMPERLANCAR SIRKULASI DARAH : PEGAGAN, SAMBILOTO,DAUN DEWA. INFO LEBIH LANJUT BISA ke sehatherbal@yahoo.co.id atau 081310343598 ( budi prakoso )
 

ZOOM UNIK::UNIK DAN UNIK Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger