By: Solopos |
You'll Never Walk Alone - Kabar gembira untuk para penggemar PlayStation hadir, pasalnya Sony telah menjawab semua spekulasi dan rumor yang selama ini beredar tentang konsol game terbarunya. Sekitar beberapa hari yang lalu Sony resmi mengenalkan PlayStation 4.
Bertempat di New York, konsol game terbaru yang dinamakan PlayStation 4 diklaim memiliki sejumlah terobosan baru. Desainer game Mark Cerny mengatakan "Ini adalah sebuah sistem dengan dukungan fitur untuk memperkuat ekosistem PlayStation", seperti dilansir Liputan6.com dari Kotaku, Kamis (21/2/2013).
Dan untuk harga, rumor mengungkapkan bahwa harga PS4 sekitar 4,1 juta. Dari segi kualitas Liputan6 melaporkan, PlayStation 4 akan dipersenjatai oleh CPU X86, peningkatan pemrosesan grafis, RAM dengan kecepatan hingga 8GB dan sebuah Hard Disk Drive (HDD).
Seperti dilaporkan oleh Antara, hingga kini, PlayStation 2, yang dirilis Maret 2000, masih merupakan produkconsole yang paling laris di pasaran. Sony berhasil menjual lebih dari 150 juta unit dalam 13 tahun terakhir, dan lebih dari 1,5 miliar games terjual untuk console edisi 2 itu.