Warung Bebas

Selasa, 26 Maret 2013

Melihat indahnya Festival Internasional Salju dan Es Harbin di China


     Festival ini merupakan festival salju tahunan yang diadakan di kota Harbin, Heilongjiang, RRC. Festival ini dibuka secara resmi tanggal 5 Januari, dan berlangsung selama sebulan penuh. Walaupun demikian, pameran pahatan salju di Taman Pulau Matahari (Taiyang Dao Gongyuan) sering dibuka lebih awal di bulan November, dan masa pameran diperpanjang semasa es dan salju belum mencair.

 
      Festival tahunan ini mulai diadakan secara teratur sejak tahun 1986 dengan nama Festival Salju dan Es Harbin. Walaupun demikian, cikal bakal festival berupa pameran lampion es di Taman Zhaolin sudah diselenggarakan sejak tahun 1963.


      Pameran diadakan di 3 lokasi utama, Taman Pulau Matahari untuk pahatan es dan salju, Dunia Salju dan Es (Bingxue Gong) untuk replika bangunan dari balok-balok es dan salju, serta Taman Zhaolin untuk lampion es. Pameran dimeriahkan dengan lampu berwarna-warni, musik, dan pesta kembang api. Acara yang diadakan selama festival termasuk acara berenang di air es Sungai Songhua, pertandingan hoki es, sepak bola di lapangan es, turnamen invitasi ski alpin.


     
     Selain itu, panitia juga mengadakan lomba memahat es, lomba skat es, menulis puisi, festival film, berbagai pameran, dan upacara pernikahan di atas es. Festival ini diiikuti pemahat es dan salju dari berbagai negara, seperti Amerika Serikat, Kanada, Jepang, Singapura, dan Rusia. Kalau ada rejeki,,, ayo kita kesini..!!!!
 

0 komentar em “Melihat indahnya Festival Internasional Salju dan Es Harbin di China”

Posting Komentar

 

ZOOM UNIK::UNIK DAN UNIK Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger