Resep kentang goreng KFC kering bisa dipraktekkan langsung di rumah. Dengan bahan kentang yang sangat mudah didapatkan, dan bumbu yang sama maka kentang goreng pun juga bisa dimakan di rumah meskipun tidak memesan di KFC.
Kentang goreng buatan KFC memang berbeda jika dimasak dengan cara sendiri, karena bentuk dan rasanya sangat enak dan matang dengan sempurna. Kentang goreng sangat banyak yang menyukainya, sebab manfaat dari kentang memang terbilang cukup banyak.
Jika kentang goreng dimakan secara rutin juga bukan berarti hal ini baik, karena minyak yang ada dalam kentang akan menimbulkan penyakit serius yang akan terjadi di dalam tubuh.
Resep kentang goreng KFC renyah bisa di praktekkan dengan menggunakan bahan-bahan seperti berikut:
- Kentang
- Minyak jernih atau minyak yang belum digunakan sama sekali
- Bumbu ketumbar
- Bawang putih
- Garam dan penyedap rasa
Cara untuk membuatnya :
- Pilih kentang yang agak besar agar mudah memotongnya. Kupas kentang sesuai selera. Biasanya kentang dipotong panjang-panjang.
- Setelah itu, siapkan bumbu yang akan digunakan. Pertama ulek semua bumbu seperti ketumbar, bawang putih dan garam serta penyedap rasa secukupnya. Jika semua bumbu tersebut sudah halus, tambahkan sedikit air dan tepung agar kentang bisa renyah dan mengembang
- Celupkan kentang yang sudah dikupas tadi ke dalam bumbu tersebut. Diratakan dan kemudian digoreng.
- Ketika kentang sudah terlihat matang, lalu angkat dan ditiriskan.
Kentang akan renyah jika menggunakan minyak yang jernih dan belum terpakai atau minyak jelantah. Karena yang menghasilkan renyah tersebut dari minyaknya yang banyak dan digoreng dengan matang.
Kentang goreng sangat enak jika disajikan selagi panas. Jika sudah dingin, terkadang kentang akan berubah menjadi lembek dan tidak bisa renyah seperti kentang goreng KFC.
Nah mantap bukan, silahkan mencoba dan mempraktekan sendiri dirumah, semoga bermanfaat.
Baca artikel menarik kami lainnya yahh, seperti dibawah ini: